Lagi Viral Banget, Buat Sendiri Pangsit Goreng Enak Ala Le Gino
Tergoda untuk menikmati olahan Pangsit Goreng Le Gino yang lagi viral? Konon katanya, untuk bisa menikmati olahan Pangsit goreng yang lagi viral ini, banyak orang yang rela antri bahkan memesan berhari-hari lamanya, WOW banget... Bagi teman-teman yang rumahnya jauh atau nggak suka ngantre, bisa loh membuat olahan pangsit goreng enak ala Le Gino ini. Dengan bahan-bahan rumahan dan cara masak yang simpel banget, pastilah sangat mudah dipraktekkan di rumah. Selain dinikmati sediri dan keluarga, Anda juga bisa menjadikan menu ini untuk ide bisnis ditengah pandemik seperti ini. Dirumah saja sambil berbisnis cemilan yang lagi viral, kenapa tidak?
pangsit goreng le gino |
Bahan-bahan yang dibutuhkan :
- 1 kg Jeladren/adonan bakso sapi (bisa dibeli di froozen/menggilingkan di penggilingan daging di pasar)
- 500 gr kulit pangsit
- 100 gr kubis
- 1 ikat sawi
- 50 gr taoge
- bakso sapi, secukupnya
- 2 btg daun bawang pre
- 2 btr telur
- 2 sdt kecap manis
- 1 sdt kecap asin
- 1 sdm saus sambal
Bumbu halus :
- 3 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt kaldu jamur
- Taburan : Bawang goreng
Cara Membuatnya :
Buat pangsitnya :
- Isi kulit pangsit dengan adonan bakso, lalu lipat sesuai selera
- Rebus air hingga mendidih, lalu tambahkan minyak goreng agar pangsit tidak lengket
- Masukkan pangsit, rebus hingga mengapung. sisihkan
Buat Pangsit Gorengnya :
- Haluskan semua bumbu menggunakan cobek/chooper
- Panaskan minyak, lalu tumis bumbu halus, aduk hingga harum, sisihkan di sisi wajan
- Tambahkan irisan daun bawang dan telur, orak-arik sebentar, lalu aduk bersama bumbu halus tadi
- Tambahkan sawi, kubis dan taoge, aduk hingga layu
- Tambahkan potongan bakso, kecap manis, saus sambal dan kecap asin, aduk merata
- Tambahkan pangsit, lalu aduk hingga merata dan masak hingga matang
- Taburi bawang goreng dan daun bawang
Untuk isian pangsit goreng, teman-teman bisa sesuaikan saja dengan selera ya, misalnya ingin menambahkan ayam suwir atau bahan lainnya juga bisa yaa. Okey semoga informasi diatas dapat bermanfaat bagi kita semua.
0 Response to "Lagi Viral Banget, Buat Sendiri Pangsit Goreng Enak Ala Le Gino"
Post a Comment